15+ Merk BB Cream yang Bagus untuk Semua Jenis Kulit

Rate this post

Ada banyak merk BB cream yang bagus di Indonesia. Hal ini terkadang membingungkan bagi pemula untuk memilih produk yang tepat. Tentunya tidak mungkin jika harus mencoba satu-satu.

Lalu apa merek bb cream yang bagus dan terbaik untuk semua jenis kulit?Ada banyak pilihan BB cream yang bagus di pasaran, tergantung pada kebutuhan dan preferensi Anda. Berikut adalah beberapa merek BB cream yang terkenal dan disukai:

  1. Maybelline Dream Fresh BB Cream BB cream ini dikenal karena memberikan hasil yang natural, melembapkan, dan melindungi kulit dari sinar matahari. Tersedia dalam berbagai pilihan shade, dari light hingga dark.
  2. Missha M Perfect Cover BB Cream BB cream dari Korea ini populer karena memberikan hasil yang halus dan flawless, dengan tekstur yang ringan dan melembapkan. Juga mengandung SPF untuk melindungi kulit dari sinar matahari.
  3. IT Cosmetics CC+ Cream Meskipun namanya CC cream, produk ini sebenarnya lebih mirip dengan BB cream. Memberikan hasil yang sempurna dan natural, serta melindungi kulit dari sinar matahari dan efek penuaan.
  4. L’Oreal Paris Magic Skin Beautifier BB Cream BB cream ini dapat meratakan warna kulit dan memberikan tampilan yang segar dan alami. Tersedia dalam beberapa warna yang dapat disesuaikan dengan warna kulit Anda.

Pastikan untuk memilih BB cream yang sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhan Anda, serta mengikuti petunjuk penggunaan yang diberikan.

Untuk membantu kamu, kami merangkum beberapa produk BB Cream terbaik yang direkomendasikan oleh para beauty blogger. Mulai dari produk lokal hingga luar negeri.

Beda BB Cream dan Foundation

Sekilas antara BB cream dan Foundation memang kelihatan sama. Padahal keduanya berbeda, dari kandungan sampai fungsinya. Apa saja perbedaannya?

  • BB cream dapat berfungsi sekaligus menjadi skin care, foundation hanya untuk make up
  • Foundation memiliki coverage yang lebih sempurna, sedangkan BB cream coverage cenderung lebih natural
  • Foundation memiliki pilihan shade yang sangat lengkap, BB cream biasanya hanya memiliki shade standar seperti light, medium, dan dark
  • Foundation cocok untuk acara formal, BB cream cocok untuk sehari-hari
  • Foundation biasanya lebih tahan lama, BB cream cenderung lebih cepat pudar(natural)
  • Untuk hasil terbaik, foundation sebaiknya diaplikasikan dengan kuas atau spons, BB cream dengan jari sekalipun bisa diblend dengan mudah

Rekomendasi Merk BB Cream Terbaik

Sudah tidak sabar? Ini dia rekomendasi merek BB cream untuk semua jenis kulit.

1. Skin Aqua BB Cream Perfect Moisture

Rohto Skin Aqua BB Cream Perfect Moisture

BB cream untuk pemula ini memiliki kemasan berbentuk tube yang nyaman tanpa takut tumpah dan mudah dikeluarkan. Kemasan model tube juga membuatnya lebih higienis.

Untuk teksturnya sendiri creamy atau kental. Agar mudah diblend, kamu bisa menyiasatinya dengan cara dicampur dengan moisturizer yang teksturnya lebih encer.

Skin Aqua Perfect Moisture ini tidak memiliki pilihan shade. Namun hal ini tidak terlalu menjadi masalah. Light Coverage membuatnya mudah menyesuaikan dengan warna kulit penggunanya.

Baca juga: 12 Merk Lip Balm Terbaik untuk Bibir Cantik

Kelebihan Skin Aqua BB Cream Perfect Moisture

  • Harga sesuai dengan kualitas produk
  • Cukup tahan lama, bisa hingga 8 jam di ruangan ber AC
  • Ringan di kulit
  • Bisa menyesuaikan dengan warna kulit
  • Dapat menutupi warna kemerahan di wajah
  • Cocok untuk kulit kering

Kekurangan Skin Aqua BB Cream Perfect Moisture

  • Kemasannya polos dan kurang menarik
  • Tidak cocok atau kurang tepat untuk kulit kombinasi kering dan berminyak

2. Emina Beauty Bliss BB Cream

Emina Beauty Bliss BB Cream

Emina Beauty Bliss BB Cream merupakan produk bb cream untuk remaja, tentu orang dewasa juga bisa pakai ya.

Produk dari Emina ini selain harganya terjangkau, juga memiliki tekstur yang sedikit cair sehingga mudah banget untuk di blend di wajah. Cocok banget buat kamu yang ingin terlihat natural.

BB Cream murah ini worth it banget buat menyamarkan wajah kusam bekas jerawat dan berminyak. Dengan medium coveragenya, bb cream Emina bisa membuat hasil aplikasi krim di wajah nampak matte.

Buat kamu yang kulit wajahnya berminyak, produk Emina ini bisa bantu kamu jadi terlihat glowing.

Kelebihan Emina Beauty Bliss BB Cream

  • Harga sangat terjangkau
  • Tekstur creamy sehingga mudah di blend
  • Mampu menyamarkan darkspot (bekas jerawat)
  • Cocok untuk kulit wajah berminyak
  • Pas banget buat kamu yang belum kenal foundation

Kekurangan Emina Beauty Bliss BB Cream

  • Pilihan warna shadesnya sedikit
  • Tidak tahan lama hanya sekitar 4-5 jam, setelah itu sering membuatwajah nampak cakey
  • Kurang cocok untuk semua jenis kulit

3. Wardah Lightening BB Cream

Wardah Lightening BB Cream

Seperti pada umumnya, produk BB cream wardah ini juga menggunakan kemasan tube. Jadi kamu harus memencet kemasannya agar isinya keluar.

Terdiri dari dua pilihan ukuran, 15 dan 30ml. Ukuran 15ml sangat travel friendly atau mudah dibawa bepergian.

Teksturnya yang creamy membuat wardah lightening ini mudah diaplikasikan ke wajah, bahkan hanya menggunakan jari sekalipun. Untuk ketahanannya sendiri kurang lebih 5 jam.

Setelah pemakaian, efek yang langsung terasa adalah wajah menjadi semakin cerah.

Kelebihan Wardah Lightening BB Cream

  • Terasa ringan di wajah
  • Dapat menyesuaikan dengan warna kulit
  • Mudah diratakan dengan tangan, tanpa perlu sponge atau brush
  • Ukurannya pas untuk dibawa kemana-mana
  • Cukup tahan lama

Kekurangan Wardah Lightening BB Cream

  • Coveragenya tidak terlalu kuat (medium)

4. Caring Colours BB Cream Luminizing

Caring Colours BB Blemless Balm Cream

BB Cream dari Martha Tilaar ini memiliki tiga varian yaitu Luminizing, Fair White, Everlast. Untuk yang Luminizing sendiri paling cocok dipakai untuk pemilik kulit kering.

Namun, tetap bisa dipakai untuk jenis kulit lainnya. Selain itu, juga terdapat kandungan anti aging di dalamnya.

Kemasannya sendiri didominasi warna coklat muda dengan tutup metalik. Teksturnya sendiri cenderung agak cair atau encer.

Meski begitu, beberapa review mengatakan produk ini cukup sulit diblend di wajah. Sehingga perlu diratakan berkali-kali.

Namun, banyak juga yang mengatakan bb cream lokal ini bisa diblend dengan mudah di wajah mereka. Untuk hasil akhirnya sendiri adalah dewy.

Kelebihan Caring Colours BB Cream Luminizing

  • Warna shade sangat sesuai dengan kulit wanita Indonesia
  • Hasilnya membuat wajah berkilau dan menampilkan kesan glamour
  • Cukup tahan lama dan mampu mengontrol minyak dengan baik
  • Sudah mengandung moisturizer di dalamnya

Kekurangan Caring Colours BB Cream Luminizing

  • Cukup sulit untuk diratakan di wajah
  • Rental menggumpal jika tidak cepat diratakan
  • Tidak menutup sempurna

5. La Roche-Posay Effaclar BB Blur

La Roche-Posay Effaclar BB Blur

Merk La Roche Posay memang belum terlalu terkenal dan familiar di Indonesia. Namun di Eropa produk ini cukup terkenal kualitasnya.

Produk BB cream yang bagus untuk semua jenis kulit ini dapat menyerap minyak di wajah.

Yang membuatnya istimewa adalah, produk ini mampu mengurangi minyak tanpa menyumbat pori-pori.

Hasilnya sendiri cukup mate dan bisa tahan hingga seharian. Jadi, nggak perlu sering-sering di touch up.

Kelebihan La Roche-Posay Effaclar BB Blur

  • Hasilnya tahan lama
  • Tidak menyumbat pori-pori di wajah
  • Menyamarkan noda dan kekurangan wajah lainnya

Kekurangan La Roche-Posay Effaclar BB Blur

  • Harganya sangat mahal bila dibandingkan produk lokal

6. Rimmel BB Cream 9-In-1 Skin Perfecting Super Makeup

Rimmel BB Cream 9-In-1 Skin Perfecting Super Makeup

Kamu mungkin heran kenapa BB cream ini disebut 9 in 1? Hal ini karena memang produk ini memiliki 9 keunggulan sekaligus.

Mulai dari melembabkan hingga menutupi bekas jerawat. Jadi, cukup satu produk untuk tampil cantik.

Dengan tekstur yang ringan, produk ini dapat dipakai oleh pemilik kulit kering dan sensitif sekalipun. Keunggulan lainnya adalah BB cream rimmel ini sangat mudah diaplikasikan di wajah.

Kelebihan Rimmel BB Cream 9-In-1 Skin Perfecting Super Makeup

  • Mudah diblend-kan di wajah
  • Melindungi kulit dari sinar UV
  • Tahan lama, bahkan hingga 24 jam
  • Ringan di wajah

Kekurangan Rimmel BB Cream 9-In-1 Skin Perfecting Super Makeup

  • Harganya agak mahal

7. L’Oreal True Match BB Cream

 L’Oreal True Match BB Cream

Merk BB cream L’oreal ini juga menggunakan kemasan tube seperti yang lainnya. Warnanya kombinasi antar coklat dan gold. Terdapat dua pilihan shade, yaitu Gold dan Ivory.

Teksturnya sangat mudah untuk dibaurkan di wajah dan tidak lengket. Selain itu, bb cream terbaik ini juga tidak berbau. Jadi, aman buat kamu yang gampang pusing dengan aroma kosmetik.

Hasil akhirnya sendiri wajah kamu akan terlihat glowing. Tenang, glowingnya tidak berlebihan kok.

Kelebihan L’Oreal True Match BB Cream

  • Oil control cukup baik
  • Coveragenya medium, mampu menyamarkan noda-noda hitam di wajah
  • Hasil akhir membuat wajah jadi glowing

Kekurangan L’Oreal True Match BB Cream

  • Hanya terdapat dua shade
  • Perlu waktu beberapa saat agar warnanya menyatu dengan kulit

8. Canmake Perfect Serum BB Cream

Canmake Perfect Serum BB Cream

BB cream yang bagus untuk remaja ini memiliki kemasan tube dengan warna pink yang lucu. Kemasan cukup kecil sehingga sangat cocok untuk dibawa traveling.

BBC ini memilih trekstur yang agak thick, sehingga harus cepat diblend atau diratakan di wajah. Untuk coverage sendiri tergolong medium.

Meski teksturnya kental, namun tetap terasa ringan di wajah. Jadi, kamu nggak perlu khawatir bakal terasa berat.

Kelebihan Canmake Perfect Serum BB Cream

  • Memiliki coverage yang bagus
  • Kemasannya lucu dan menarik
  • Mengandung SPF 50
  • Tidak ada bau menyengat
  • Shadenya cocok untuk kulit wanita Indonesia
  • Oil control lumayan bagus
  • Tidak menyebabkan kulit breakout

Kekurangan Canmake Perfect Serum BB Cream

  • Pemakaian agak rumit
  • Harganya lumayan mahal
  • Shade terbatas

9. Pixy BB Cream Bright Fix SPF 30 & PA +++

Pixy BB Cream Bright Fix SPF 30 & PA +++

Produk dari Pixy ini memiliki dua varian ukuran 15 dan 30 ml. Kemasannya sendiri tube dengan tutup ulir.

Untuk teksturnya tidak terlalu kental, sehingga mudah diblend ke wajah. Tekturnya juga ringan, jadi nggak berat di kulit wajah.

Coveragenya sendiri adalah ligt to medium, jadi cukup mampu menyamarkan noda-noda jerawat di wajah. Ketahananya sendiri bisa seharian untuk kulit kering.

Namun untuk kulit berminyak, beberapa review mengatakan hanya 3-4 jam.

Kelebihan Pixy BB Cream Bright Fix SPF 30 & PA +++

  • Terasa ringan di kulit
  • Ada kemasan kecil dan besar
  • Hasil akhir semi matte jadi tidak gampang luntur
  • Hasilnya terlihat natural
  • Membuat wajah terlihat lebih mulus dan cerah
  • Harga terkangkau

Kekurangan Pixy BB Cream Bright Fix SPF 30 & PA +++

  • Daya tahan kurang lama untuk kulit berminyak
  • Shade terlalu terang
  • Wanginya cukup kuat

10. Maybelline BB Cream Super Cover

Maybelline BB Cream Super Cover

Kemasan BB cream untuk kulit berminyak dan kering ini mempunyai lubang yang sangat kecil untuk mengluarkan produknya. Hal ini karena tekstur dari Maybelline Super Cover ini memang cukup cair dan creamy.

Wangi dari produk ini cukup kuat tapi tidak sampai menyengat. Untuk shadenya, ada dua varian yairu, natural dan medium.

Coverage dari bb cream ini medium ke full. Cukup baik untuk menutupi noda hitam dan bekas jerawat di wajah. Untuk daya tahan, sekitar 6 jam di kulit berminyak.

Lebih disarankan untuk digunakan pada acara sore ke malam hari.

Kelebihan Maybelline BB Cream Super Cover

  • Kemasannya terkesan mewah dan travel friendly
  • Mudah menyatu dengan kulit
  • Harganya sangat terjangkau
  • Hemat, cukup sedikit sudah bisa meratakan seluruh wajah

Kekurangan Maybelline BB Cream Super Cover

  • Wanginya cukup strong
  • Harus hati-hati agar tidak mengluarkan produknya terlalu banyak

11. NYX BB Cream Natural BBCR-02

NYX BB Cream Natural BBCR-02

Produk dari NYX ini memiliki tekstur yang tidak terlalu encer. Namun tetap mudah diblendkan ke wajah. BB Cream ini juga memiliki wangi yang cukup khas tapi tidak mengganggu.

BB cream ini cocok untuk berbagai jenis warna kulit termasuk sawro matang. Bisa menyatu dengan dengan warna kulit sehingga hasolnya tidak belang-belang..

NYX BB Cream Natural BBCR-02

  • Meratakan dengan warna kulit sangat baik
  • Membuat wajah terlihat lebih cerah
  • Mudah diblend, hanya dengan jari sekalipun
  • Mampu melembabkan kulit sehingga hasilnya bisa tahan lebih lama

NYX BB Cream Natural BBCR-02

  • Perlu menambahkan concealer jika ingin menutupi bekas jerawat dengan sempurna

12. Bobbi Brown BB Cream SPF 35

Bobbi Brown BB Cream SPF 35

Bobbi Brown BB cream ini memiliki kemasan dengan warna full hitam. Kemasannya simple dan sangat mudah untuk mengeluarkan isinya.

Teskturnya agak smooth dan cukup creamy. Sedangkan untuk shadenya cukup banyak pilihan. Total ada 9 shade yang bisa dipilih, tapi sepertinya tidak semuanya tersedia di Indonesia.

Aplikasi cukup mudah, bisa menggunakan spons atau cukup dengan jari. Hasil akhirnya adalah matte dan sangat cocok untuk kulit berminyak hingga normal.

Untuk pemilik kulit kering, sebaiknya gunakan pelembab terlebih dahulu sebelum menggunakan bb cream ini.

Kelebihan Bobbi Brown BB Cream SPF 35

  • Kemasan ramping dan travel friendly
  • Kandungan SPF 35 melindungi kulit dari sinar uv
  • Cocok untuk kulit berminyak
  • Pilihan shade yang lengkap
  • Cocok untuk pemakaian sehari-hari
  • Tahan lama

Kekurangan Bobbi Brown BB Cream SPF 35

  • Harganya sangat mahal

13. Etude House Precious Mineral BB Cream

Etude House Precious Mineral BB Cream

Untuk kamu yang cari bb cream untuk kulit berminyak, produk Etude House ini bisa jadi pilihan. BB cream ini memiliki kandungan yang dapat mencerahkan dan melembabkan kulit wajah.

Coveragenya cukup baik dan cocok untuk penggunaan sehari-hari. Bekas jerawat dan warna kemerahan di wajah bisa tertutupi dengan baik.

Untuk kamu yang suka make up dengan hasil natural look, produk ini merupakan pilihan yang tepat.

Kelebihan Etude House Precious Mineral BB Cream

  • Mengandung SPF 50 untuk melindungi kulit dari sinar matahari
  • Cocok untuk kulit berminyak/oily skin
  • Banyak pilihan shade
  • Tahan lama
  • Oil controlnya cukup baik
  • Tidak membuat kulit wajah breakout

Kekurangan Etude House Precious Mineral BB Cream

  • Kurang cocok untuk kulit kombinasi dan kering
  • Bukan high coverage

14. Missha M Perfect Cover BB Cream SPF 42 PA+++

Missha M Perfect Cover BB Cream SPF 42 PA+++

BB cream ini terdiri dari dua pilihan ukuran, yaitu 20 dan 50 ml. Kemasannya sendiri cukup unik dan beda dari yang lain, terutama karena menggunakan pump.

Dengan kandungan pelembab dan uv protectionnya yang cukup tinggi, membuat produk ini bisa digunakan untuk aktivitas outdoor maupun indoor.

Produk keluaran Missha ini sudah teruji sebagai merk bb cream yang bagus. Jadi nggak perlu khawatir dengan kandungannya yang dijamin aman dan bebas bahan berbahaya.

Kelebihan Missha M Perfect Cover BB Cream SPF 42 PA+++

  • Kemasan travel friendly dan menggunakan pump
  • Membuat wajah terlihat glowing
  • Mengandung SPF 42
  • Isinya lumayan banyak
  • Daya tahannya cukup oke
  • Ringan di wajah
  • Coveragenya medium

Kekurangan Missha M Perfect Cover BB Cream SPF 42 PA+++

  • Oil control hanya bertahan 2-3 jam(tergantung kulit)

15. Innisfree Eco Natural Green Tea BB Cream

Innisfree Eco Natural Green Tea BB Cream

BB cream Innisfree ini meggunakan bahan 100% alami yang tentunya aman untuk kulit. Dengan kemasan 40 ml, membuat produk ini mudah untuk dibawa bepergian.

Kandungan green tea-nya akan membuat kulit kamu jadi lembab dan lebih cerah. Tentunya ini idaman semua wanita ya?

Hasil akhir menggunakan ini bisa dibilang smooth finish. Cocok untuk kamu yang suka make up natural.

Kelebihan Innisfree Eco Natural Green Tea BB Cream

  • Menggunakan 100% bahan alami
  • Melembabkan dan mencerahkan kulit wajah
  • Kemasan travel friendly
  • Ringan di wajah
  • Hasi akhir terlihat natural

Kekurangan Innisfree Eco Natural Green Tea BB Cream

  • Kurang cocok untuk kegiatan outdoor

Tips Memilih BB Cream

Memilih BB cream tidak bisa sembarangan ya ladies, tapi sebaiknya memperhatikan beberapa hal. Kulit kering dan berminyak tentunya tidak sama produk yang digunakan.

Untuk lebih jelas, silahkan simak tips memilih bb cream yang cocok berikut ini.

1. Pilih yang Mengandung Pelembab

Kulit kering maupun berminyak penting sekali untuk memilih bb cream yang mengandung moisturizer.

Kandungan moisturizer akan membuat kulit kamu lebih lembab, hal ini akan membuat bb cream lebih tahan lama di wajah. Selain itu, hasil riasan juga kan tampak lebih bagus.

2. Hindari yang Mengandung Paraben

Paraben merupakan pengawet yang biasanya digunakan pada produk-produk kosmetik. Bahan kimia ini tidak bagus untuk kulit dan bisa menimbulkan efek buruk.

BB cream dengan bahan alami lebih aman digunakan dan tidak menimbulkan efek samping.

3. BB Cream dengan SPF

BB cream yang mengandung SPF dalam melindungi kulit dari sinar matahari yang berbahaya. Dengan begitu kamu bisa bebas beraktivitas di bawah sinar matahari dan tetap aman dari sinar uv.

4. Sesuaikan dengan Jenis Kulit

Ada foundation untuk kulit kering dan berminyak, BB cream juga demikian. Untuk itu kamu harus jeli dalam memilih dan sesuaikan dengan jenis kulit.

Meski begitu, banyak juga BB cream yang cocok untuk semua jenis kulit, baik kering, berminyak, maupun kombinasi.

Rekomendasi BB Cream Terbaik

BB Cream Terbaik

Rekomendasi merk BB cream terbaik dari kami adalah Maybelline Super Cover. Coveragenya cukup baik dan bisa digunakan untuk kulit kering maupun berminyak.

Namun jika kamu mencari BB cream lokal yang bagus, maka BB cream wardah bisa jadi pilihan tepat.

Memilih BB cream yang cocok untuk remaja, dewasa, maupun pemula sebenarnya hanya soal selera dan cocok-cocokan. Bisa jadi merk ini bagus digunakan oleh satu orang, belum tentu cocok untuk yang lain.

So, penting sekali untuk mengenali kebutuhan kulit kalian agar bisa menemukan merk yang tepat.

Baca juga: 15 Merk Masker Wajah yang Bagus

15 merk BB cream yang bagus dan tahan lama di atas semoga dapat membantu kamu menemukan yang pas. Jika kamu punya pengalaman menggunakan salah satu produk di atas, share di kolom komentarnya ya? Agar bisa bermanfaat bagi yang lain.

Admin TGA

Seorang penulis yang suka dengan wisata, hiburan dan menghalu.

Artikel Terkait

Leave a Comment