Harga Menu Es Teler 77 Terbaru

Es Teler 77 merupakan salah satu restoran fast food masakan Indonesia terfavorit. Menunya yang beragam dan enak-enak membuat tempat ini selalu ramai dikunjungi. Tidak heran, kalau banyak orang yang penasaran dan mencari tahu harga menu es teler 77. Mungkin kamu salah satunya.

Es Teler 77 adalah restoran Indonesia yang populer dengan waralaba yang berlokasi di beberapa negara berbeda. Didirikan pada tahun 1981 dan dengan cepat tumbuh dalam popularitas. Nama ini diambil dari gelar Juara 77 Indonesia; semua orang yang akrab dengan bisnis tahu namanya. Es Teler 77 menyediakan menu resep asli yang dibuat dengan bahan-bahan lokal yang segar.

Menunya luas dan menawarkan berbagai macam paket bakso, paket nasi & bakso, mie, paket ayam, dan paket bebek. Selain itu, restoran ini menawarkan makanan yang digoreng, minuman, dan menu a la carte. Menu Es Teler 77 memiliki banyak harga; ada yang tinggi dan ada yang rendah. Beberapa contoh harga dari menu tersebut adalah Rp. 25 ribu untuk sop bakso super, Rp. 26 ribu untuk paket kremes ayam, nasi dan minuman dan Rp. 20 ribu untuk Es Teler saja.

Di sini selain menu wajib yaitu es teler dan nasi goreng, kamu juga bisa mencicipi olahan mie, dan bebek juga loh. Semuanya dihadirkan dengan citarasa khas Indonesia yang pastinya bikin kamu ketagihan dan ingin mencoba semuanya.

Baca juga: Harga Menu Starbucks Terbaru

Harga Menu Es Teler 77

Harga Makanan di Es Teler 77

Meskipun termasuk restoran terfavorit, tetapi harga makanan Es Teler 77 terbaru 2020 tetap bersahabat. Jadi, kalau mau makan banyak tidak akan membuat kantong bolong. Buat kamu yang sudah penasaran ingin tahu apa saja menu dan berapa harganya, silahkan simak langsung di bawah ini:

Menu Ikan, Ayam, dan Bebek

Mulai dari ikan goreng, ayam goreng penyet, sambal balado, sampai bebek goreng rica, lengkap tersedia

Menu Harga
Paket Ikan Goreng Komplit Rp64.000
Paket Ikan Bandeng Goreng Rp64.000
Paket Ikan Bandeng Bakar Rp64.000
Paket Ikan Goreng Sambal Balado Rp55.000
Paket Ikan Goreng Sambal Ijo Rp55.000
Paket Ikan Goreng Sambal Terasi Rp55.000
Paket Ikan Goreng Sambal Bawang Rp55.000
Paket Ikan Goreng Sambal Rica-rica Rp55.000
Paket Ikan Pindang Bandeng Rp64.000
Paket Nasi Uduk Rp38.000
Paket Nasi Jelimet Rp48.000
Paket Sate Ayam Rp37.000
Paket Ayam Goreng Rp48.000
Paket Bebek Goreng Kremes Rp41.000
Paket Bebek Goreng Sambal Balado Rp41.000
Paket Bebek Goreng Sambal Terasi Rp41.000
Paket Bebek Goreng Sambal Bawang Rp41.000
Paket Bebek Goreng Sambal Rica-rica Rp41.000
Paket Bebek Goreng Cabe Ijo Rp41.000

Menu Nasi Goreng, Bakso dan Mie

Menu nasi dan Mie yang ada di Es Teler 77 bisa dibilang mewakili selera orang Indonesia. Harga per porsinya juga termasuk murah, kamu bisa melihat daftar menu nasi dan mie pada daftar berikut ini ya:

Menu Harga
Mie Ayam Pedas Istimewa Rp37.000
Mie Ayam Rp27.000
Mie Ayam Bakso Rp34.000
Mie Ayam Pangsit Goreng Rp34.000
Mie Ayam Pangsit Rebus Rp34.000
Mie Ayam Lada Hitam Rp37.000
Pangsit Rebus Rp28.000
Bakso Super Rp33.000
Bakso Super 77 Rp40.000
Bakso Kuah Rp30.000
Bakso Jumbo Rp40.000
Paket Bakso Iga Rp63.000
Nasi Goreng Juara Rp27.500
Nasi Goreng Ikan Asin Rp37.500
Nasi Goreng Buntut Rp55.000
Nasi Goreng Super 77 Rp39.000
Mie Goreng Super 77 Rp37.500
Mie Goreng Juara Rp27.500
Mie Goreng Sambal Terasi R29.000

Menu Snack Box

Buat kamu yang ingin hidangan pencuci mulut atau hal lain selain nasi, ada menu snack box. Kamu bisa memesan roti bakar coklat, pangsit goreng, siomay, batagor, dan bahkan gado-gado loh. Semua menu makanan yang ada di snack box harganya di bawah 30 ribuan saja.

Harga Minuman di Es Teler 77

Untuk menemani makanan dan snack yang enak-enak, Es Teler 77 juga menyediakan minuman yang tidak kalah enaknya. Mulai dari es teler 77, es alpukat, jeruk nipis, dan es kelapa segar, bisa kamu pesan di sini. Berikut daftar menu serta dan harga minuman di Es Teler 77:

Menu Harga
Es Teler 77 Rp35.500
Es Teler Durian Rp40.000
Es Nangka Rp32.000
Es Alpukat Rp32.000
Es Kelapa Rp27.000
Jus Alpukat Rp32.000
Teh Manis Rp9000
Teh Tawar Rp7000
Teh Lemon Rp17.500
Teh Sehat Rp17.500
Jeruk Nipis Rp17.500
Air Mineral Rp6500

Menu Fastfood Es Teler 77

Menu Fastfood Es Teller 77

Baca juga: Harga Menu McD Terbaru 2020

Rekomendasi Menu Favorit di Es Teler 77

Bagi yang baru pertama kali berkunjung dan belum tahu mana dulu yang harus dicoba, sudah disiapkan loh rekomendasinya.

Di bawah ini ada rekomendasi makanan serta minuman terfavorit dari Es Teler 77 yang sayang kalau dilewatkan. Penasaran apa saja makanan dan minuman terfavorit tersebut?

Rekomendasi Makanan Favorit

Makanan-makanan terfavorit di bawah ini bukan hanya menu nasi saja. Ada juga menu snack yang lebih ringan dan cocok sebagai penutup mulut.

1. Bakso Kuah

Rekomendasi makanan pertama ini memang hampir di semua tempat ada, tetapi di Es Teler 77 berbeda loh. Kuahnya lebih gurih dan bakso juga lebih kenyal.  Masalah porsi, jangan khawatir semangkuk panas bakso pasti bisa menyelesaikan masalah perut keroncongan mu.

2. Bebek Goreng Penyet nasi

Bebek goreng yang disajikan lembut, tidak alot, serta terasa bumbu rempahnya. Dalam setiap porsi bebek goreng penyet nasi, sudah disiapkan sambal lengkap dengan lalapannya loh. Rasanya yang pedas dan gurih, ditambah satu porsi nasi,  sangat pas dan nikmat.

3. Nasi Goreng Ikan Asin

Nasi goreng telur atau nasi goreng ayam, sudah biasa. Bagaimana kalau mencoba nasi goreng ikan asin merupakan salah satu menu favorit di Es Teler 77. Rasa ikan asin yang khas ditambah acar dan kerupuk, siapa yang bisa menolak?

4. Pisang Bakar Keju

Kalau hidangan utama masih kurang, bagaimana kalau mencoba menu pisang bakar keju yang manis dan gurih ini? Pisang yang matang, dibakar, lalu ditambahkan susu kental manis dan parutan keju di atasnya. Rasanya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi, satu porsi sepertinya kurang.

5. Otak-Otak Goreng

Bosan dengan yang manis-manis? Kalau begitu coba menu otak-otak goreng yang gurih dan terasa ikannya. Menu satu ini paling enak kalau disajikan bersama cocolan saos sambal.

Rekomendasi Minuman Favorit

Es Teler 77

Masalah minuman, seperti namanya tentu saja kamu harus mencoba es teler, yang satu ini tidak bisa dilewatkan. Akan tetapi, selain es teler masih ada lagi yang tidak kalah enaknya loh.

1. Es Teler 77 Durian

Bagi kamu penikmat dan pecinta durian, menu minuman terfavorit ini jangan sampai kelewatan. Duriannya bukan cuma sebagai hiasan saja loh, tetapi benar-benar terasa dan menyebar di mulut.

Menu terfavorit satu ini pastinya ada di semua cabang Es Teler 77, terutama di kawasan mall seperti Bintaro Plaza.

2. Es Kopi Alpukat

Jangan mengaku pecinta kopi kalau belum pernah mencoba kombinasi spesial es , kopi, dan alpukat satu ini. Manisnya alpukat berbaur sempurna dengan pahitnya kopi, apalagi ditambah es yang segar. Tekstur kopi yang encer juga menjadi padat, benar-benar spesial.

3. Es Kelapa

Menu minuman satu ini tidak akan pernah gagal, segarnya air kelapa cocok menemani semua makanan. Mau itu pedas, asin, atau manis, segelas es kelapa yang segar melengkapi semuanya.

Baca juga: Harga Ayam Geprek Bensu

Menggiurkan bukan semua menu yang ada di Es Teler 77?  Kalau kamu ingin segera mencobanya  tunggu apalagi. Sekarang kedai Es Teler 77 sudah menyebar di seluruh kota besar di Indonesia, jadi bukan hanya kota metropolitan seperti Jakarta Barat, Jakarta Timur, atau bekasi saja.

Itu dia informasi seputar harga menu Es Teler 77 lengkap terbaru 2020 dari menu nasi, snack, hingga minuman. Apabila kamu ingin tahu lebih detail lagi mengenai hal ini, bisa kunjungi Es Teler 77 terdekat ya.

5/5 - (1 vote)
Admin TGA

Seorang penulis yang suka dengan wisata, hiburan dan menghalu.

Artikel Terkait

Leave a Comment